Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Transparansi Indonesia News
Thursday, 25 December 2025, December 25, 2025 WIB
Last Updated 2025-12-26T05:04:23Z
DaerahNews

Pemerintah Desa Cimanggu 2 Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan ( LDK ) Khusus Satlinmas Desa

 

  ( Foto : Latihan Dasar Kegiatan Desa Cimanggu 2_doc_tranparansiindonesianews ).


transparansiindonesianews.com / cimanggu 2 - Cibungbulang.


Pemerintah Desa Cimanggu 2, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) khusus bagi Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) desa. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas, kedisiplinan, serta jiwa kepemimpinan anggota Satlinmas dalam menjalankan tugasnya di tengah masyarakat. Jum'at (2612/2025).


( Foto : Latihan Dasar Kegiatan Desa Cimanggu 2_doc_tranparansiindonesianews )

Kegiatan LDK tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa Cimanggu 2, Edi Sukarya, didampingi Sekretaris Desa Ujang Purdani. Kehadiran pimpinan desa menjadi bentuk dukungan nyata pemerintah desa terhadap penguatan peran Satlinmas sebagai garda terdepan dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.


Sebagai pelatih utama, Babinsa Desa Cimanggu 2, Jajat Sudajat, memberikan materi pembinaan kepemimpinan, kedisiplinan, serta wawasan kebangsaan. Pelatihan ini juga melibatkan kolaborasi dengan Binwil Pol PP Desa, Pasha, yang turut memberikan pembekalan terkait tugas dan fungsi Satlinmas dalam mendukung penegakan ketertiban umum serta perlindungan masyarakat.


Dalam sambutannya, Kepala Desa Edi Sukarya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah desa dalam membina dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya anggota Satlinmas. Ia berharap melalui latihan dasar kepemimpinan ini, Satlinmas Desa Cimanggu 2 dapat lebih profesional, sigap, dan bertanggung jawab dalam melayani masyarakat.


“Kami berharap Satlinmas dapat menjadi contoh kedisiplinan dan mampu bersinergi dengan seluruh unsur pemerintahan serta aparat keamanan dalam menjaga kondusivitas desa,” ujar Edi Sukarya.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh semangat. Para peserta terlihat antusias mengikuti setiap materi dan arahan yang diberikan.


Pemerintah Desa Cimanggu 2 berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan demi terciptanya desa yang aman, tertib, dan kondusif.



(H.P)